Pemilihan umum Gubernur (Pilgub) Nusa Tenggara Barat 2024 akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.
Pasangan bakal calon gubernur (bacagub) dan bakal calon wakil gubernur (bacawagub) NTB, Lalu Muhamad Iqbal-Indah Dhamayanti Putri telah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) NTB pada Kamis (29/8/2024).
Lalu Muhamad Iqbal saat ini menjabat sebagai Juru Bicara (Jubir) Kementerian Luar Negeri dan pernah bertugas sebagai Duta Besar (Dubes) RI untuk Republik Turki.
Sedangkan, Indah Dhamayanti Putri saat ini menjabat sebagai Bupati Bima setelah terpilih sejak 2016.
Di Pilgub NTB 2024, pasangan Lalu Muhamad Iqbal-Indah Dhamayanti Putri didukung oleh 9 partai politik (parpol), antara lain:
1. Partai Gerindra
2. Partai Golkar
3. Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
4. Partai Amanat Nasional (PAN)
5. Partai Bulan Bintang (PBB)
6. Partai Hanura
7. Partai Gelora
8. Partai Solidaritas Indonesia (PSI)
9. Partai Garuda
Keduanya akan bertarung menghadapi Sitti Rohmi Djalillah-W. Musyafirin dan Zulkieflimansyah-Suhaili Fadhil Thohir di Pilgub NTB mendatang.