Pemilihan umum Gubernur (Pilgub) Nusa Tenggara Timur akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.
Pasangan bakal calon gubernur (bacagub) dan bakal calon wakil gubernur (bacawagub) NTT, Yohanis Fransiskus Lema-Jane Natalia Suryanto telah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) NTT pada Kamis (29/8/2024).
Yohanis Fransiskus Lema adalah anggota DPR RI periode 2019-2024 dari fraksi PDIP.
Sedangkan, Jane Natalia Suryanto adalah politikus dan pengusaha asal NTT.
Di Pilgub NTT 2024, pasangan Yohanis Fransiskus Lema-Jane Natalia Suryanto didukung oleh 4 partai politik (parpol), antara lain:
1. PDIP
2. Partai Hanura
3. Partai Bulan Bintang (PBB)
4. Partai Buruh
Keduanya akan bertarung menghadapi pasangan Emanuel Melkiades Laka Lena-Johanis Asadoma dan Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu di Pilgub NTT mendatang.