Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024 akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.
Sejumlah partai politik (parpol) telah mengusung tokoh-tokoh ternama untuk maju pada Pilkada DKI Jakarta 2024.
PKB DKI Jakarta kini telah berkomunikasi dengan PSI terkait wacana untuk menduetkan Anies Baswedan dengan Kaesang Pangarep.
Dewan Pimpinan Pusat (DPW) PKB DKI Jakarta secara resmi telah mencalonkan Anies Baswedan untuk maju di Pilgub Jakarta 2024.
“Kita terbuka dengan Wakil Gubernur siapapun. Siapapun kita terbuka, termasuk dengan Mas Kaesang yang kemarin di media kan, tersebar itu di media bahwa Mas Kaesang mau menjadi wakil Pak Anies kan. Kita juga bersedia kalau Mas Kaesang memang mau mencalonkan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Kita juga sudah komunikasi dengan PSI. Siapapun kita terbuka,” kata Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas, di Kantor DPW PKB DKI, Jakarta Timur, Rabu (12/6/2024), dikutip dari Detik.com.
Selain itu, Hasbiallah juga mengatakan pihaknya saat ini baru berkomunikasi dengan PSI dan masih belum dengan PDIP.
“Soal komunikasi dengan DPW, DPD, PDI Perjuangan sampai hari ini belum ada. Bahkan justru saya yang komunikasi hari ini dengan PSI. Belum ada soal DPW dengan PDI Belum ada, PSI ada,” katanya.
Terkait keputusan mencalonkan Anies, Hasbiallah menyebut telah mendapat persetujuan dari Ketum PKB Muhaimin Iskandar dan DPP PKB.
Hasbiallah juga mengatakan partainya akan solid mengusung Anies hingga proses Pilkada Jakarta selesai.
“Mudah-mudahan kita bisa komunikasi dengan PSI, mudah-mudahan Anies-Kaesang. Terima kasih,” ucap Hasbiallah, dikutip dari Detik.com.
Christopher
Pemerhati & Penganalisa Politik